Minggu, 06 Januari 2013

STRAREGI JELANG 2014

Awal tahun yang mengkhawatirkan. Berbagai peristiwa mengenaskan terjadi diminggu kedua tahun 2013. Saya harus meluapkan emosi disaat orang bersenang –senang menikmati hari pertama tahun baru. Ini terjadi karena anak didik saya punya keinginan untuk menikmati hari pertama tahun2013 dengan rekreasi kepantai. Rencana tersebut telah disampaikan jauh –jauh hari, tapi sampai -1 masih belum jelas berapa orang yang mau berangkat, jam berapa berangkat, kemana, pakai kendaraan siapa. Baru pada hari H mereka datang  agak siang dan memaksa untuk berangkat, biarpun setelah sholat dhuhur ndak apa-apa , katanya . Merasa apa yang saya wanti –wanti sejak awal dindahkan, maka saya emosi dan memutuskan untuk menunda acara tersebut. Dan acara tersebut sampai saat ini tidak pernah berlangsung.

Tidak berselang kemudian, rasyid putra bungsu bapak hatta rajasa menabrak mobil luxio didepannya, mengakibatkan dua orang meninggal. Menurut reporter TVone yang saya lihat, rasyid membawa BMWnya dengan kencang. Kemungkinan besar karena kelelahan setelah menikmati perayaan malam tahun baru bersama teman-temannya, sehingga ia tidak focus dan menabrak mobil didepannya. Kejadian itu membuat shock orang tuanya yang merupakan besan presiden. Dalam kejadian tersebut rasyid oleh pihak kepolisian ditetapkan sebagai tersangka dan diancam hukuman 5 tahun. 

Belum selesai rasa kaget yang menyelimuti rakyat bangsa ini, dikagetkan kembali dengan terjadinya kecelakan mobil ferari tuxuci disarangan magetan. Mobil listrik yang dikemudikan oleh pemiliknya  mengalami kecelakaan setelah remnya blong. Pak dahlan selaku supir mobil seharga 3 milyar itu setelah tahu bahwa kendaraan yang ditumpangi remnya blong, mengambil resiko menabrakkan mobil tersebut pada tebing yang ada disebelah kanan jalan, dan mental membentur tiang listrik kemudian terhenti oleh mobil kijang yang berhenti dipinggir jalan saat terjadi kejadian. Tidak ada korban jiwa, pak dahlan hanya kehilangan kacamatanya. Mobilnya  rusak parah terutama bagian depan kanan.

mencermati hal tersebut muncul kekhawatiran dalam diri saya, tentang kondisi dan yang bakal terjadi ditahun berakhir angka 13 belas ini. Angka yang diyakini sebagian orang sebagai angka sial. tahun yang dikatakan oleh banyak pengamat sebagai tahun politik, karena ditahun ini para politisi mengumbar strategi politiknya untuk menang di tahun depan. mereka akan mempertaruhkan segala yang dimilki agar bisa fix sampai titik akhir nanti. Akan banyak kartu AS yang dikeluarkan untuk menjegal lawan dan memuluskan jalan mencapai kemenangan dipemilu yang akan datang.

Dalam politik prinsip yang dipegang adalah tidak ada teman yang abadi, yang abadi adalah kepentingan. Dalam politik pula tidak ada mengenal kata haram, semua langkah dan tindakan yang dilakukan halal, selama demi melanggengkan kepentingannya untuk mendapatkan kekuasaan. Dunia politik memberikan peluang seluas-luasnya bagi orang haus akan kekuasaan, mereka yang disatu waktu berwajah kambing tapi dilain kesempatan mereka lebih buas dari serigala. Mereka bukan hanya makan musuhnya tapi teman, saudara bahkan kalau perlu orang tuanya dijadikan menu penutup makan malam.

Bisa difahami bila mereka tetap keukeuh atas kekuasaan yang dimilikinya, atau mereka beringas untuk dapat merebut kekuasaan. Betapa muawiyah enggan melepas jabatan gubenur yang didapat dari usman bin affan, saat tahu bahwa kholifahnya adalah Ali bin abi tholib. Yang menurut analisa mereka kholifah yang baru ini pasti membabat habis orang-orang kholifah sebelumnya. Mereka para sahabat, orang kenal dan berkumpul dengan nabi. Golongan yang paling baik, Orang – orangnya  menjadi uswah bagi ummat sesudahnya. Ternyata Mereka menghalalkan cara – cara yang dimasa sebelumnya tabu, demi bisa berkuasa.

Kehati –hatian yang pada tahun- tahun sebelumnya dipertahankan. Itu bakal bergeser dan tidak tampak lagi. Pada tahun ini startegi yang digunakan sepertinya akan mengarah pada pertahanan yang terbaik adalah menyerang. Itu bisa kita saksikan betapa bapak SBY ketua Pembina partai democrat “blusukan” ketanggerang. Sebagai presiden beliau mendatangi tempat yang sangat kumuh dengan tampa pemberitahuan dan persiapan seperti selama ini yang telah mentradisi. Kalau ini konsisten dilakukan, maka langkah turunnya pak sby ini akan membuat kalang kabut lawan-lawan politiknya. Karena kegiatan tersebut selain mendongkrak kinerja  dan kordinasi pemerintah dari semua tingkatan, juga akan merehabilitasi nama partai berlambang mercy yang mulai cemar dimata masyarakat.

Sebagian orang mencela apa yang dilakukan oleh bapak presiden ini, ada yang mengatakan meniru gubenur Jakarta, ada juga yang mengatakan kenapa baru sekarang, ada pula yang mengatakan memang seharusnya begitu. Saya mengapresiasi dan berharap apa yang tradisi baru presiden diawal tahun ini kontinyu sampai akhir jabatannya, seperti yang disampaikan Daniel sparingga juru bicara kepresidennan dibidang social kemasyarakatan. Karena dengan begitu menunjukkan komitmen kuat dari presiden untuk tahu keluhan rakyatnya secara lansung dan menyelesaikannya secara cepat. Sekaligus memberikan cambukan pada para pembantu-pembantunya untuk lebih cepat,tanggap dan focus pada tugas yang diembannya.

Cambukan itu juga mengenai politisi –politisi lain, baik yang ada dalam partai ataupun yang bermain sendiri. terutama orang- orang yang bermain antara atau makelar politik. Mereka yang kerjanya membuat kisruh dengan memperjual belikan kekuasaan demi mepertahankan kepentingan pribadi atau kelompoknya. Mereka yang mampu memutarbalikkan fakta dan hokum untuk menindas orang lain. Mereka yang punya kekuasaan ghoib sehingga aparat penegak hokum bisa menjadi bala tentaranya tampa mereka sadari.

Orang – orang ini tentu tidak akan bakal diam, Mereka akan mencounter dengan melakukan penyerangan sesuai dengan kartu AS yang mereka punya. berbagai trik politik akan menghiasi cakrwala tahun 2013.

Sebagai rakyak kecil saya biasanya hanya kebagian tidak enaknya baik secara langsung atau tidak langsung. Karena dua gajah yang berkelahi jatuhnya kerumput. yang namanya rakyat sama dengan rumput. Dimana-mana rumput selalu dinjak-injak. kalau tidak, diarit jadi makan sapi. Rakyat hanya dibutuhkan hanya 2 menit saat dalam kotak suara.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar